Environmentallca.my.id-
Manchester –
Marcus Rashford tak dimainkan saat Manchester United bersua Rangers di Liga Europa. Dia menyaksikan pertandingan itu dari tribun penonton.
Man Utd vs Rangers tersaji di Old Trafford, Jumat (24/1/2025) dini hari WIB. Setan Merah mengakhiri duel dengan kemenangan tipis 2-1.
Gol Man Utd dicetak Jack Butland (own goal) dan Bruno Fernandes. Rangers membalas via gol Cyriel Dessers.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nama Marcus Rashford tidak ada dalam daftar susunan pemain Manchester United di laga ini. Laga kontra Rangers menjadi yang ketujuh baginya tak dimasukkan dalam skuad asuhan Ruben Amorim.
Ya, Rashford sudah tak lagi bermain sejak 13 Desember 2024. Winger 27 tahun itu terakhir kali tampil saat Man Utd menang 2-1 di markas Viktoria Plzen dalam lanjutan Liga Europa.
Meski tak dimainkan menghadapi Rangers, Rashford tetap hadir di Old Trafford. Dia terekam kamera menyaksikan pertandingan di tribun lengkap dengan jaket seragam Man Utd.
Rashford turut mengunggah foto saat menonton laga Man Utd vs Rangers di Instagram. Pemain internasional Inggris itu tak lupa memberikan dukungan kepada rekan setimnya di lapangan.
“Ayo kawan-kawan,” tulis Rashford dalam unggahannya di Instagram.
Spekulasi masa depan Marcus Rashford jadi perbincangan hangat setelah dirinya terpinggirkan dari skuad utama. Sejumlah klub kabarnya berminat merekrutnya di bursa musim dingin ini, mulai dari AC Milan, West Ham United, serta Juventus.
(bay/pur)
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://sport.detik.com/sepakbola/uefa/d-7747682/man-utd-vs-rangers-marcus-rashford-jadi-penonton-di-tribun