Environmentallca.my.id-
Liverpool –
Ange Postecoglou yakin tidak akan dipecat Tottenham Hotspur. Manajer asal Australia itu yakin bisa membangkitkan The Lilywhites.
Tottenham kembali menelan hasil mengecewakan di liga, saat tandang ke markas Everton di Goodison Park, Minggu (19/1/2025) malam WIB. Tottenham tertinggal tiga gol di babak pertama, sebelum memperkecil skor di babak kedua lewat Dejan Kulusevski dan Richarlison.
Hasil ini memperburuk catatan Tottenham, yang cuma menang sekali dari 10 pertandingan terakhir dan membuat mereka terpuruk di posisi ke-15 dengan 24 poin, cuma unggul delapan angka dari Ipswich Town di posisi ke-18 klasemen Liga Inggris yang merupakan batas akhir zona merah!
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Situasi tersebut mau tak mau membuat masa depan Postecoglou sebagai manajer Tottenham dispekulasikan. Memasuki musim keduanya, kinerja Postecoglou malah memburuk.
Padahal Tottenham sudah berinvestasi cukup besar untuk mendatangkan pemain demi mendukung kerja Postecoglou. Jika performa Tottenham tak kunjung membaik, bukan tidak mungkin Postecoglou akan kehilangan pekerjaan dalam waktu dekat.
Meski demikian, Postecoglou enggan memusingkan hal tersebut. Baginya, performa buruk Tottenham tak lepas dari badai cedera yang menimpa tim.
Jika para pemain andalannya terutama di lini belakang, sudah beraksi lagi, maka Tottenham diyakini bakal bangkit.
“Saya tidak memusingkan soal rumor itu. Itu bukan urusan saya. Tanggung jawab saya adalah membawa tim melalui semua ini dengan para pemain yang ada. Saya fokus ke sana. Jika fokus ke hal lain, saya tidak akan bisa mengurus tanggung jawab utama saya,” ujar Postecoglou di Sky Sports.
“Saya bertekad membawa tim bangkit. Klub ini sudah berupaya semaksimal mungkin untuk membantu – ini lebih ke pemain ketimbang saya. Kami membebani pemain 17 tahun, 18 tahun, untuk membantu kami menang dan bermain setiap pekannya.”
(mrp/raw)
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://sport.detik.com/sepakbola/liga-inggris/d-7741307/postecoglou-yakin-takkan-dipecat-spurs