Environmentallca.my.id-
Jakarta –
KPK mempublikasikan harta Raffi Ahmad yang terdaftar dalam LHKPN. Raffi mengatakan itu adalah hasil yang dia dapatkan selama 25 tahun berkarya di dunia entertainment, kemudian bisnis.
Namun, ada saja yang mempertanyakan apakah semua harta benar-benar sudah dilaporkan? Raffi Ahmad merespons dengan santai.
“Itu yang sudah terdaftar segitu,” jawab Raffi Ahmad singkat di studio FYP Trans7, Mampang, Jakarta Selatan, kemarin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Suami Nagita Slavina itu menuturkan tak menutup kemungkinan kelak hartanya akan bertambah atau berkurang. Raffi mengatakan apalagi saat ini perusahaan miliknya belum Initial Public Offering (IPO), kondisi ketika saham sebuah perusahaan pertama kali dijual pada publik.
“Kalau perusahaan pribadi gue nanti go public ya naik lagilah. Nanti kita ini lagi, setiap tahun kan nanti kita lapor lagi ada yang kurang atau tambah (hartanya),” tutur Raffi Ahmad.
“Bisa saja kalau nanti perusahaan IPO, (harta) bisa (tambah) 3 kali lipat apa 4 kali lipat. Sebelum jadi pejabat sudah ada RANS,” ucapnya.
Raffi Ahmad mempunyai total kekayaan Rp 1.033.996.390.568 dan utang Rp 136.055.312.674.
Dilihat dari LHKPN, Raffi Ahmad mempunyai 45 tanah dan bangunan senilai Rp 737.156.974.400. Tanah dan bangunan yang dimiliki oleh Raffi Ahmad ada di Tangerang, Depok, Makassar, Tabanan, Jakarta Selatan, dan Bandung Barat.
Bapak tiga anak itu juga mempunyai 23 kendaraan berupa mobil dan motor. Total nilai dari kendaraan yang dimiliki Raffi Ahmad adalah Rp 55.144.500.000.
Raffi Ahmad tercatat mempunyai harta bergerak lainnya senilai Rp 41.757.711.000. Ada juga surat berharga senilai Rp 307.933.603.344, kas dan setara kas Rp 17.757.005.113, dan harta lainnya Rp 5.301.909.385.
(pus/mau)
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://hot.detik.com/celeb/d-7769713/raffi-ahmad-punya-harta-rp-1-03-t-itu-yang-sudah-terdaftar